SULUTLINENEWS.CO.ID, MANADO – Mencuatnya nama Komisaris Utama BSG Ramoy Markus Luntungan untuk memimpin HKTI Sulut ditanggapi oleh Ketua Pasar Tani Kota Manado George Rommy Keintjem.
George Rommy Keintjem yang juga pemerhati pertanian di Sulawesi utara ini mengatakan Ramoy Luntungan cocok menjadi ketua HKTI Sulawesi Utara. Sabtu 25/10/25
“Segudang pengalaman yang dia embani di sektor pertanian, saya nilai sudah tepat kalo RML yang pimpin HKTI Sulut” Kata Rommy.
Menurut Rommy Keintjem yang juga sebagai Ketua Petani Milenial Manado biilang HKTI memiliki fungsi utama dalam melindungi kepentingan petani, mendorong peningkatan kesejahteraan, serta menjadi mitra strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan dan kemandirian pangan.
“Kalo melihat sekarang ini RML cocok untuk pimpin HKTI Sulut, kami optimis RML bisa dorong kesejahteraan petani kalo dipilih jadi ketua” Jelas Rommy.
Rommy juga bilang sudah harus saat ini organisasi HKTI terutama di Sulawesi Utara, harus berbenah dimana ada petani sebanyak 257.183 orang, yang harus dibantu.
“Organisasi HKTI Sulut harus dipimpin orang yang sudah tahu fungsi HKTI dan pro pada petani, serta menjadikan organisasi ini bukan seremonial saja melainkan aktif mempromosikan pertanian produktif, ramah lingkungan, dan berkelanjutan” tutup Rommy.






